Download Print this page

Weber 51854 Owner's Manual page 61

Advertisement

Available languages
  • EN

Available languages

  • ENGLISH, page 1
SEBELUM MENYALAKAN
Pilih Lokasi Yang Tepat Untuk
Memanggang
• Gunakan pemanggang ini hanya di luar
ruangan di area berventilasi baik. Jangan
gunakan di garasi, bangunan, selasar, atau
area tertutup lainnya.
• Letakkan pemanggang pada permukaan yang
datar dan aman setiap saat.
• Jangan gunakan pemanggang dalam jarak lima
kaki (1,5 m) dari bahan yang mudah terbakar.
Bahan mudah terbakar meliputi, namun tidak
terbatas pada, lantai, emper, dan beranda
berbahan kayu atau kayu olahan.
Pilih Berapa Banyak Arang Yang
Akan Digunakan
Memilih kuantitas arang tergantung pada
apa yang akan Anda panggang dan ukuran
pemanggang Anda. Jika Anda memanggang
potongan kecil makanan lembut yang memakan
waktu kurang dari 20 menit, lihat grafik Mengukur
& Menambah Arang untuk Panas Langsung. Jika
Anda memanggang potongan besar daging yang
membutuhkan waktu panggang 20 menit atau
lebih, atau makanan halus, lihat grafik Mengukur
& Menambah Arang untuk Panas Tidak Langsung.
Gunakan cangkir arang yang disertakan dengan
pemanggang Anda untuk mengukur jumlah arang
yang sesuai. Untuk perincian lebih lanjut tentang
perbedaan antara memasak langsung dan tidak
langsung, lihat bab CARA MEMANGGANG.
Pertama Kali Anda Memanggang
Disarankan agar pemanggang dipanaskan dan
bahan bakar tetap merah pijar, dengan penutup
terpasang, setidaknya selama 30 menit sebelum
memasak untuk pertama kalinya.
Mengukur & Menambah Arang untuk Panas Langsung.
Diameter
Pemanggang
47 cm
57 cm
67 cm
Mengukur & Menambah Arang untuk Panas Tidak Langsung
Diameter
Pemanggang
Briket untuk jam pertama
(tiap sisi)
47 cm
15 briket
57 cm
20 briket
67 cm
30 briket
61
Mempersiapkan Pemanggang untuk
Dinyalakan
1. Lepaskan penutupnya dan letakkan di sisi
pemanggang Anda dengan menggunakan
kait penutup yang terletak di bagian dalam
penutup, atau pegangan penutup Sistem-Lipat
(tergantung model pemanggang Anda).
2. Lepaskan panggangan (atas) dari pemanggang
Anda. Untuk kenyamanan, gantung panggangan
pada mangkuk, panel belakang atau rangka
pemanggang dengan gagangnya yang melengkung
(fitur pada beberapa panggangan kami) (A). Jika
pemanggang Anda dilengkapi dengan panggangan
Sistem Barbekyu Gourmet, lepaskan terlebih
dahulu bagian tengah yang dapat dilepas, baru
kemudian panggangan dari pemanggang.
3. Lepaskan panggangan arang (bawah) dan
bersihkan abu atau potongan arang sisa dari
dasar mangkuk. Arang membutuhkan oksigen
agar menyala, jadi pastikan tidak ada yang
menyumbat ventilasi. Untuk pemanggang dengan
sistem pembersihan Sekali-Sentuh, gerakkan
pegangan bolak-balik untuk memindahkan abu
dari dasar pemanggang ke penampung abu (B).
4. Jika pemanggang Anda memiliki penampung
abu standar, buka klip kaki untuk melepaskan
penampung abu (C) lalu buang abunya. Jika
pemanggang Anda memiliki penampung abu
berkapasitas tinggi, tekan pegangan penampung
abu untuk melepaskannya dari pemanggang (D).
5. Buka ventilasi mangkuk dengan menggerakkan
pegangan ke kanan (E) atau dengan
menggerakkan pegangan ke posisi terbuka (F)
(tergantung model pemanggang).
6. Ganti panggangan (bawah).
Catatan: Petunjuk penggunaan cairan pemantik sengaja
dihilangkan dari panduan pemilik ini. Cairan pemantik kotor
dan bisa menularkan rasa kimiawi pada makanan Anda,
sementara lilin pemantik (yang dijual terpisah) tidak. Jika
Anda memilih untuk menggunakan cairan pemantik, ikuti
petunjuk dari pabriknya dan JANGAN menambahkan cairan
pemantik ke api yang menyala.
Briket Arang
30 briket
40 briket
60 briket
Briket Arang
Briket yang ditambahkan untuk setiap jam tambahan
(tiap sisi)
7 briket
7 briket
8 briket
A
B
C
D
E
F

Advertisement

loading