Makita 5014B Instruction Manual page 13

Hide thumbs Also See for 5014B:
Table of Contents

Advertisement

Available languages

Available languages

PERINGATAN TENTANG TEGANGAN: Sebelum
menghubungkan mesin ke sumber daya (stopkontak,
soket, dll.) pastikan bahwa tegangan sumber daya sama
dengan yang tertera pada pelat nama mesin. Sumber
daya dengan tegangan lebih tinggi daripada yang tertera
pada mesin dapat mengakibatkan CEDERA SERIUS
pada pengguna - dan juga kerusakan pada mesin. Jika
ragu-ragu, JANGAN TANCAPKAN STEKER MESIN.
Menggunakan sumber daya dengan tegangan lebih
rendah daripada yang tertera pada pelat nama adalah
berbahaya bagi motor mesin.
SIMPAN PETUNJUK INI.
Memasang rantai gergaji dan
bilah pemandu
PERHATIAN:
Selalu pastikan bahwa mesin dalam keadaan mati dan
tercabut dari stopkontak sebelum memasang rantai
gergaji dan bilah pemandu.
Gunakan kunci soket untuk mengendurkan baut hex yang
menahan penutup rantai. Lepaskan penutup rantai.
(Gb. 1)
Pasang salah satu ujung rantai pada roda gerigi dan
ujung lainnya pada ujung bilah pemandu. Perhatikan
bahwa mata pemotong harus menghadap ke arah sesuai
tanda panah dalam Gb. 2 dan 3. Pertahankan rantai
dalam alur bilah pemandu.
Pasang bilah pemandu sehingga lubang bawah pada
bilah pemandu berada sedikit di atas pasak penyetel.
Pasang penutup rantai dan kencangkan baut hex-nya
sedikit saja, cukup untuk menahan bilah pemandu untuk
sementara.
Menyetel ketegangan rantai gergaji
PERHATIAN:
Selalu pastikan bahwa mesin dalam keadaan mati dan
tercabut dari stopkontak sebelum menyetel ketegangan
rantai.
Gunakan obeng minus yang disediakan untuk memutar
sekrup penyetel ketegangan rantai ke kanan untuk
ketegangan lebih besar, atau ke kiri untuk ketegangan
lebih kecil. (Gb. 4)
Setelah menyetel ketegangan, genggam rantai di bagian
tengah bilah rantai, dan angkat. Celah antara rantai dan
bilah haruslah sekitar 0,5 mm sampai 1 mm. (Gb. 5)
Setelah menyetel ketegangan, pasang kembali penutup
rantai. Gunakan kunci soket dan kencangkan dengan
kuat baut hex sehingga penutup rantai tidak mungkin
terlepas selama gergaji dioperasikan. Penutup yang
terlepas dapat menyebabkan rantai terlepas - yang
adalah berbahaya. (Gb. 6)
PERHATIAN:
Saat melakukan in-reyen rantai baru, setel ketegangan
rantai sering-sering, karena rantai akan cenderung untuk
"mulur".
Gerakan sakelar
Untuk menyalakan mesin, cukup tarik picunya. Lepaskan
picu untuk menghentikannya. (Gb. 7)
PERHATIAN:
Sebelum menancapkan steker mesin, selalu pastikan
bahwa picu sakelar bekerja dengan baik dan kembali ke
posisi "OFF" saat dilepaskan.
Pelumasan
Gesekan akibat menjalankan gergaji pada kecepatan
tinggi akan menyebabkan pemanasan rantai yang cukup
tinggi. Kecuali jika rantai ditegangkan dengan benar dan
ada pelumasan yang memadai, kinerja dan usia pakai
mesin akan sangat terkurangi.
Dengan menekan tombol oli di depan pegangan, Anda
dapat melumasi bilah pemandu. Hidupkan gergaji,
kemudian tekan tombol ini 4 atau 5 kali. Biarkan oli
menyebar ke seluruh alur bilah dan meresap sebelum
Anda mulai memotong. Lumaskan oli dengan
5 - 6 tekanan tombol oli untuk setiap 2 - 3 menit
penggergajian yang terus-menerus.
Tekan tombol oli setelah tombol kembali sepenuhnya ke
posisinya semula. (Gb. 8)
Pastikan ada cukup oli di dalam tangki oli sebelum
menggergaji. Ada jendela pemeriksaan tangki oli di sisi
yang berseberangan dengan penutup rantai. Isilah
kembali oli jika ketinggian oli sudah rendah. (Gb. 9)
Untuk mengisikan kembali oli, buka tutup tangki dan isi
dengan menggunakan pengisi oli. (Gb. 10)
PERHATIAN:
Oli turbin #200 atau oli mesin adalah yang dianjurkan. Oli
khusus atau oli dengan viskositas (kekentalan) tinggi tidak
diperlukan dan tidak dianjurkan, karena maksud
penggunaan oli adalah untuk melumasi rantai dan bilah
pemandu. Jangan gunakan oli kotor/bekas maupun oli
yang mudah menguap.
Pekerjaan pemotongan
Hidupkan mesin dan biarkan rantai mencapai kecepatan
penuh sebelum menyentuh kayu. Pastikan rantai
terlumasi secara memadai.
Gunakan taji sebagai titik putar dan masukkan gergaji
dengan pelan ke dalam kayu, sambil mengayunnya
perlahan. Jangan memaksa masuk bilah pemandu.
Setiap kali pekerjaan berat berlangsung terlalu lama,
pelindung kelebihan beban akan teraktifkan untuk
menghentikan motor. (Gb. 11)
PERHATIAN:
Jika Anda melihat bahwa bilah pemandu terlalu panas
untuk bisa disentuh, hentikan penggergajian dan biarkan
gergaji menjadi dingin. Periksa ketegangan rantai.
Pastikan oli mengalir keluar dengan baik.
Memegang gergaji rantai
Selalu pegang setiap gagang dengan ibu jari dan jari-jari
melingkari gagang seperti terlihat dalam Gb. 12.
Menggunakan gergaji rantai
Selalu pastikan keamanan pijakan Anda dan pegang
gergaji rantai kuat-kuat dengan kedua tangan saat
motornya sedang berjalan.
Menebang pohon
Saat pemotongan kayu gelondongan dan penebangan
dilakukan oleh dua atau lebih orang, pada waktu yang
13

Hide quick links:

Advertisement

Table of Contents
loading

This manual is also suitable for:

5016b

Table of Contents