Petunjuk Keselamatan - Makita EVH2000 Original Instruction Manual

Table of Contents

Advertisement

Available languages

Available languages

  • ENGLISH, page 1

PETUNJUK KESELAMATAN

Petunjuk Umum
– Guna memastikan pengoperasian yang benar dan aman, pemakai harus
membaca, memahami dan mengikuti buku petunjuk ini guna membiasakan
diri dengan penanganan semprotan bertenaga mesin. Para pengguna yang
tidak mempunyai keterangan yang memadai akan menanggung resiko bagi
diri mereka sendiri dan bagi orang lain yang disebabkan oleh penanganan
yang tidak layak.
– Disarankan untuk meminjamkan semprotan bertenaga mesin hanya kepada
mereka yang telah terbukti berpengalaman dengan semprotan bertenaga mesin.
– Selalu berikan buku petunjuk.
– Bagi para pemakai untuk pertama kali harus menanyakan petunjuk dasar
kepada pedagang guna membiasakan diri dengan penanganan suatu
semprotan bertenaga mesin.
– Anak-anak dan orang muda yang berumur di bawah 18 tahun harus dilarang
untuk mengoperasikan semprotan bertenaga mesin. Orang-orang yang berumur
di atas 16 tahun dapat menggunakan peralatan tersebut dengan tujuan untuk
latihan saja di bawah pengawasan seorang pelatih yang berkualifikasi.
– Gunakan semprotan bertenaga mesin dengan sangat berhati-hati dan penuh
perhatian.
– Operasikan semprotan bertenaga mesin hanya apabila Anda sedang berada
dalam kondisi fisik yang sehat.
– Lakukan setiap pekerjaan dengan teliti dan berhati-hati. Pemakai harus
menerima tanggungjawab atas keselamatan orang lain.
– Jangan pernah menggunakan semprotan bertenaga mesin selama berada di
bawah pengaruh alkohol dan narkoba.
– Jangan gunakan unit saat Anda letih.
– Simpan petunjuk ini untuk bahan referensi di kemudian hari.
Peralatan perlindungan pribadi
– Pakaian yang digunakan haruslah yang fungsional dan layak yaitu bahwa
pakaian tersebut harus ketat tetapi tidak menyebabkan halangan apa pun.
Jangan menggunakan perhiasan, pakaian, atau rambut panjang yang dapat
tertarik ke dalam penghisapan udara.
– Guna menghindari luka-luka pada kepala, mata, tangan, atau kaki, dan demi
melindungi pendengaran Anda, maka peralatan pelindung beserta pakaian
pelindung sebagai berikut harus digunakan selama pengoperasian semprotan
bertenaga mesin.
Perhatikan secara seksama petunjuk-petunjuk
berikut
– Mohon untuk menggunakan pakaian yang fungsional dan ketat, tanpa
membatasi gerakan saat mengoperasikan semprotan bertenaga mesin.
Jangan memakai pakaian atau perhiasan yang dapat menyangkut pada
daun-daunan atau mesin.
– Untuk perlindungan yang layak terhadap luka-luka di kepala, mata, kaki,
tangan, dan pendengaran, maka peralatan perlindungan beserta pakaian
sebagai berikut harus digunakan saat bekerja dengan semprotan bertenaga
mesin.
1. Selalu gunakan perlindungan muka yang layak (masker, kacamata debu
pelindung, dll)guna melindungi muka, mata, dan paru-paru dari debu dan
bahan kimia.
2. Untuk menghindari kerusakan pendengaran, gunakan perlindungan
pendengaran yang layak setiap waktu.
3. Untuk melindungi kulit dari debu dan bahan kimia, gunakan pakaian kerja
berlengan panjang dan celana panjang setiap waktu.
4. Selalu gunakan sarung tangan karet saat mengoperasikan atau menservis
semprotan bertenaga mesin.
5. Selalu kenakan sepatu yang kuat saat menggunakan semprotan bertenaga
mesin. Sepatu kerja khusus tersedia guna memastikan pijakan yang baik
dan melindungi dari luka-luka.
– Selalu kencangkan pakaian yang longgar, rambut, dan perhiasan seperti
handuk dll. Benda-benda yang lepas dapat menyangkut pada bagian-bagian
mesin yang bergerak dan mengakibatkan luka-luka yang serius.
Menghidupkan Semprotan Bertenaga Mesin
– Mohon untuk memastikan bahwa tidak ada anak-anak atau orang-orang
berada pada radius 15 meter dari tempat pekerjaan, juga mohon untuk
mencermati apakah ada/tidaknya binatang di daerah kerja. Jangan pernah
menggunakan semprotan bertenaga mesin di daerah perkotaan.
– Sebelum mengoperasikan, selalu periksa apakah semprotan bertenaga
mesin aman untuk dioperasikan: Periksa keamanan tuas klép penutup. Tuas
klép penutup harus diperiksa demi tindakan yang lancar dan mudah. Periksa
bahwa tuas klép penutup bersih dan uji fungsi tombol I – O.
Pelindung
telinga
Masker
pelindung
Celana panjang
15 meters
37
Topi anti air
Kacamata
pelindung
debu
Tangan Panjang
Sarung tangan
karet
Sepatu Kerja
360˚

Advertisement

Table of Contents
loading

Table of Contents