Download Print this page

Makita 4131 Instruction Manual page 13

Metal cutter
Hide thumbs Also See for 4131:

Advertisement

Available languages

Available languages

Rip fence (penggaris pemandu)
(Aksesori) (Gb. 9)
Rip fence (penggaris pemandu) yang mudah digunakan
ini memungkinkan Anda membuat potongan lurus yang
sangat akurat. Cukup tempelkan rip fence (penggaris
pemandu) dengan pas pada sisi benda kerja dan
amankan pada posisinya dengan sekrup klem di depan
alas. Anda juga dapat melakukan pemotongan berulang
yang lebarnya seragam.
PENGOPERASIAN
PERHATIAN:
• Jangan sekali-kali memuntir atau memaksa mesin di
dalam irisan. Ini dapat menyebabkan kelebihan beban
pada motor dan/atau tendang-balik yang berbahaya,
sehingga mengakibatkan cedera serius pada operator.
(Gb. 10)
Pegang mesin kuat-kuat dengan kedua tangan. Letakkan
pelat alas pada benda kerja yang akan dipotong tanpa
membuat roda gergaji menyentuh benda kerja. Lalu
nyalakan mesin dan tunggu hingga roda mencapai
kecepatan penuh. Gerakkan mesin ke depan di atas
permukaan benda kerja, dengan menjaga alas mesin
tetap mendatar dan maju dengan lancar hingga
pemotongan selesai. Jaga agar garis pemotongan tetap
lurus dan kecepatan potong seragam.
Jendela intai di alas akan memudahkan Anda memeriksa
jarak antara tepi depan roda gergaji dan benda kerja
setiap kali roda gergaji disetel ke kedalaman pemotongan
maksimum. (Gb. 11)
CATATAN:
• Saat melakukan pemotongan adu manis dll., kadang-
kadang pelindung bawah tidak dapat bergerak dengan
mudah. Dalam saat demikian, gunakan tuas penarik
untuk menaikkan pelindung bawah untuk memulai
pemotongan dan segera setelah roda gergaji masuk ke
dalam bahan, lepaskan tuas penarik. (Gb. 12)
PERHATIAN:
• Jangan gunakan roda gergaji yang sudah berubah
bentuk atau retak. Gantilah dengan yang baru.
• Jangan menumpuk bahan saat memotongnya.
• Jangan memotong baja yang diperkeras, baja tahan
karat (stainless steel), aluminium, kayu, plastik, beton,
tegel/keramik, dll. Potonglah hanya baja lunak.
• Jangan menyentuh roda gergaji, benda kerja, atau
serpihan benda kerja dari pemotongan dengan tangan
telanjang segera setelah pemotongan; suhunya
mungkin sangat panas dan dapat membakar kulit
Anda.
• Selalu gunakan roda gergaji bermata karbida yang
sesuai dengan pekerjaan Anda. Penggunaan roda
gergaji yang tidak sesuai dapat menyebabkan kinerja
pemotongan yang buruk dan/atau menimbulkan risiko
cedera.
Pembuangan serpihan (Gb. 13)
PERHATIAN:
• Selalu pastikan bahwa mesin sudah dimatikan dan
stekernya dicabut sebelum melepas atau memasang
penutup debu.
• Penutup debu dapat menjadi panas karena serpihan
panas. Jangan menyentuh serpihan sisa pemotongan
atau penutup debu dengan tangan telanjang.
Jika serpihan pemotongan terlihat melalui jendela intai,
buanglah.
Tekan dan putar kenopnya searah jarum jam ke simbol
dan lepaskan penutup debu. Buanglah serpihan
pemotongan yang terkumpul di dalam penutup debu.
(Gb. 5)
PERHATIAN:
• Jangan membalik mesin sehingga bagian bawahnya
menghadap ke atas. Serpihan pemotongan yang
terkumpul di dalam penutup debu dapat terjatuh keluar
dari penutup debu.
• Tangani penutup debu dengan hati-hati agar tidak
berubah bentuk atau rusak.
PERAWATAN
PERHATIAN:
• Selalu pastikan mesin sudah dimatikan dan stekernya
dicabut sebelum melakukan pemeriksaan atau
perawatan.
• Jangan sekali-kali menggunakan bensin, tiner, alkohol,
atau bahan sejenisnya. Penggunaan bahan demikian
dapat menyebabkan perubahan warna dan bentuk
serta timbulnya retakan.
Memeriksa roda gergaji
• Periksa roda gergaji dengan teliti dari retakan atau
kerusakan setiap kali sebelum dan setelah digunakan.
Segera ganti roda gergaji yang retak atau rusak.
• Terus menggunakan roda gergaji tumpul dapat
menyebabkan tendang-balik yang berbahaya dan/atau
kelebihan beban pada motor. Gantilah dengan yang
baru segera setelah roda gergaji tidak dapat
memotong secara efektif.
• Roda gergaji bermata karbida untuk pemotong
logam tidak dapat diasah/ditajamkan kembali.
Mengganti borstel arang (Gb. 14)
Lepaskan dan periksa borstel arang secara teratur. Ganti
bila borstel sudah aus mencapai garis batas. Jaga agar
borstel arang tetap bersih dan masuk lancar ke
tempatnya. Kedua borstel arang harus diganti secara
bersamaan. Gunakan hanya borstel arang yang identik.
Gunakan obeng untuk melepas tutup borstel arang.
Lepaskan borstel arang yang sudah aus, masukkan
borstel baru, dan kencangkan tutup borstel. (Gb. 15)
Untuk menjaga KEAMANAN dan KEHANDALAN,
perbaikan, perawatan lain, atau penyetelan harus
dilakukan oleh Pusat Servis Resmi Makita dan gunakan
selalu suku cadang Makita.
AKSESORI TAMBAHAN
PERHATIAN:
• Aksesori atau alat tambahan ini dianjurkan untuk
digunakan dengan alat Makita milik Anda yang
disebutkan dalam buku petunjuk ini. Penggunaan
aksesori atau alat tambahan lain dapat menimbulkan
risiko cedera pada orang. Gunakan aksesori atau alat
tambahan sesuai kegunaannya.
13

Advertisement

loading