Download Print this page

Bosch Professional GIS 500 Original Instructions Manual page 99

Thermo detector

Advertisement

Bahasa Indonesia | 99
Petunjuk mengenai kondisi pengukuran
Permukaan yang memantulkan cahaya atau berkilau (misalnya ubin yang memantulkan
cahaya, bagian depan stainless atau panci memasak) dapat mengontaminasi pengukuran
suhu permukaan. Bila perlu, pasang permukaan pengukur dengan lakban hitam yang
datar sebagai konduktor yang baik. Biarkan pita menyesuaikan suhu di permukaan
secara singkat.
Pengukuran melalui material yang transparan (misalnya kaca atau plastik transparan)
pada dasarnya tidak dapat dilakukan.
Jika kondisi pengukuran lebih stabil dan lebih baik, hasil pengukuran dapat semakin
tepat dan dapat diandalkan.
Pengukuran suhu inframerah dapat terkontaminasi oleh asap, uap atau udara berdebu.
Oleh karena itu, alirkan udara di ruangan sebelum mengukur, terutama bila udara kotor
atau lembap. Jangan lakukan pengukuran, misalnya di kamar mandi, sesaat setelah
seseorang mandi di sana.
Biarkan ruangan dialiri udara secara singkat untuk menyesuaikan suhu hingga ruangan
mencapai suhu normal.
Fungsi pengukuran
Pengukuran tunggal
Tekan singkat tombol pengukuran (3) sekali untuk menghidupkan laser dan mematikan
pengukuran tunggal.
Proses pengukuran dapat berlangsung hingga setengah detik dan ditampilkan dengan
display SCAN (h) yang menyala. Laser dimatikan secara otomatis setelah pengukuran
selesai, indikator SCAN padam dan hasil pengukuran terakhir dan sebelumnya
ditampilkan pada display.
Pengukuran kontinu
Tekan dan tahan tombol pengukuran (3) untuk pengukuran kontinu. Laser tetap menyala
dan indikator SCAN muncul pada display. Arahkan laser secara kontinu dengan gerakan
lambat pada seluruh permukaan yang suhunya ingin diukur.
Indikator pada display akan terus menerus diperbarui. Segera setelah tombol
pengukuran (3) dilepaskan, pengukuran akan terhenti, indikator SCAN akan padam dan
laser akan mati.
Hasil pengukuran terakhir dan sebelumnya akan ditampilkan pada display.
Bosch Power Tools
1 609 92A 5H0 | (16.12.2019)

Hide quick links:

Advertisement

loading