Sony Cyber-shot DSC-S2100 Instruction Manual page 99

Cyber-shot digital still camera
Hide thumbs Also See for Cyber-shot DSC-S2100:
Table of Contents

Advertisement

Available languages
  • EN

Available languages

  • ENGLISH, page 1
Catatan tentang perekaman/pemutaran
• Untuk memastikan pengoperasian kartu memori yang stabil, sebaiknya
gunakan kamera untuk memformat kartu memori yang digunakan dengan
kamera ini untuk pertama kalinya. Perhatikan bahwa pemformatan akan
menghapus semua data yang tersimpan di kartu memori. Data ini tidak dapat
dikembalikan. Pastikan untuk membuat cadangan data penting ke PC atau
lokasi penyimpanan lainnya.
• Sebelum memulai perekaman, buat rekaman uji coba untuk memastikan
kamera berfungsi dengan benar.
• Kamera ini tidak anti debu, anti percikan air, maupun kedap air. Baca
"Perhatian" (halaman 21) sebelum mengoperasikan kamera.
• Pastikan kamera tidak terkena air. Kegagalan fungsi dapat terjadi jika air
masuk ke dalam kamera. Dalam beberapa kondisi, kamera tidak dapat
diperbaiki.
• Jangan arahkan kamera ke matahari atau cahaya terang lainnya. Tindakan
tersebut dapat mengakibatkan kegagalan fungsi pada kamera.
• Jangan gunakan kamera di sekitar lokasi yang menghasilkan gelombang
radio yang kuat atau radiasi. Jika tidak, kamera tidak dapat merekam atau
memutar gambar dengan benar.
• Menggunakan kamera di lokasi berdebu atau berpolusi dapat mengakibatkan
kegagalan fungsi.
• Jika terjadi kondensasi kelembaban, bersihkan sebelum menggunakan
kamera.
• Jangan goyangkan atau benturkan kamera. Tindakan tersebut dapat
mengakibatkan kegagalan fungsi dan Anda tidak dapat merekam gambar.
Selain itu, media perekaman mungkin tidak dapat digunakan atau data
gambar dapat rusak.
• Bersihkan permukaan lampu kilat sebelum digunakan. Panas yang dihasilkan
lampu kilat dapat menyebabkan noda pada permukaan lampu kilat berubah
warna atau menempel pada permukaan tersebut, sehingga emisi cahaya akan
tidak memadai.
Catatan tentang layar LCD dan lensa
• Layar LCD dibuat menggunakan teknologi presisi sangat tinggi, sehingga
lebih dari 99,99% piksel siap untuk penggunaan yang efektif. Namun,
beberapa titik hitam dan/atau terang (putih, merah, biru, atau hijau) mungkin
muncul di layar LCD. Titik ini merupakan hasil normal proses pembuatan
dan tidak mempengaruhi perekaman.
• Bila daya baterai hampir habis, lensa dapat berhenti bergerak. Masukkan
baterai baru atau baterai Nickel-Metal Hydride yang telah terisi daya,
kemudian aktifkan kembali kamera.
Tentang suhu kamera
Kamera dan baterai dapat menjadi panas karena digunakan terus-menerus,
namun hal tersebut bukan merupakan kegagalan fungsi.
ID
ID
5

Advertisement

Table of Contents
loading

This manual is also suitable for:

Cyber-shot dsc-s2000

Table of Contents