Bosch Professional GBH 3-28 DRE Original Instructions Manual page 44

Hide thumbs Also See for Professional GBH 3-28 DRE:
Table of Contents

Advertisement

Available languages
  • EN

Available languages

  • ENGLISH, page 1
OBJ_BUCH-873-008.book Page 44 Thursday, December 21, 2017 7:56 AM
44 | Bahasa Indonesia
Penghisapan debu dengan Saugfix (aksesori)
 Debu dari bahan-bahan seperti misalnya cat yang
mengandung timbel (timah hitam), beberapa jenis kayu,
bahan mineral dan logam bisa berbahaya bagi kesehatan.
Menyentuh atau menghirup debu-debu ini bisa
mengakibatkan reaksi alergi dan/atau penyakit saluran
pernafasan dari orang yang menggunakan mesin atau
orang yang berada di dekatnya.
Beberapa debu tertentu seperti misalnya debu kayu pohon
quercus atau pohon fagus silvatica dianggap bisa
mengakibatkan penyakit kanker, terutama dalam
campuran dengan bahan-bahan tambahan untuk
pengolahan kayu (kromat, obat pengawet kayu). Bahan-
bahan yang mengandung asbes hanya boleh dikerjakan
oleh orang-orang yang ahli.
– Gunakanlah hanya penghisap debu yang cocok untuk
menghisap bahan yang dikerjakan.
– Perhatikanlah supaya ada pertukaran udara di tempat
kerja.
– Kami anjurkan supaya Anda memakai kedok anti debu
dengan saringan (filter) kelas P2.
Taatilah peraturan-peraturan untuk bahan-bahan yang
dikerjakan yang berlaku di negara Anda.
 Hindarkan debu yang banyak terkumpul di tempat
kerja. Debu dapat menyulut dengan mudahnya.
Memasang Saugfix (lihat gambar J)
Untuk penghisapan debu diperlukan sarana Saugfix
(aksesori). Pada waktu pekerjaan membor Saugfix kembali
dengan sendirinya, sehingga kepala Saugfix selalu dekat pada
permukaan benda yang dikerjakan.
– Tekan tombol untuk mengganti penyetelan pembatas
kedalaman lubang 10 dan lepaskan pembatas kedalaman
lubang 11. Tekan tombol 10 sekali lagi dan pasangkan
Saugfix dari depan pada gagang tambahan 12.
– Sambungkan satu slang penghisapan (diameter 19 mm,
aksesori) pada lubang penghisapan 22 dari Saugfix.
Mesin penghisap debu harus cocok untuk menghisap
bahan yang dikerjakan.
– Gunakanlah mesin penghisap khusus jika debu yang
terjadi sangat berbahaya bagi kesehatan, bisa
mengakibatkan penyakit kanker atau sangat kering.
Menyetel kedalaman lubang bor pada Saugfix
(lihat gambar K)
Anda juga bisa menyetelkan kedalaman lubang bor X yang
diperlukan pada Saugfix yang terpasang.
– Dorongkan alat kerja SDS-plus ke dalam pemegang alat
kerja SDS-plus 3 sampai batas. Alat kerja SDS-plus yang
bergoyang bisa menyebabkan penyetelan kedalaman
lubang yang tidak betul.
– Lepaskan baut kupu-kupu 26 pada Saugfix.
– Pasangkan perkakas listrik, tanpa menghidupkannya,
secara mantap pada permukaan yang akan dibor. Alat
kerja SDS-plus harus mengena pada permukaan yang akan
dibor.
– Geserkan pipa penghantar 27 dari Saugfix sedemikian
dalam pegangannya, sampai kepala Saugfix terkena pada
permukaan yang akan dibor. Geserkan pipa penghantar 27
1 609 92A 40V | (21.12.17)
yang menyelubungi pipa teleskop 25 sesedikit mungkin,
supaya bagian sebesar mungkin dari skala pada pipa
teleskop 25 bisa dilihat.
– Kencangkan kembali baut kupu-kupu 26. Lepaskan baut
penjepit 23 pada pembatas kedalaman lubang dari
Saugfix.
– Geserkan pembatas kedalaman lubang 24 sedemikian
pada pipa teleskop 25, sehingga jarak X yang terlihat pada
gambar sama dengan kedalaman lubang bor yang
diperlukan.
– Kencangkan baut penjepit 23 dalam kedudukan ini.
Penggunaan
Cara penggunaan
 Perhatikan tegangan jaringan listrik! Tegangan
jaringan listrik harus sesuai dengan tegangan listrik
yang tercantum pada label tipe perkakas listrik.
Menyetel macam pekerjaan
Dengan sakelar pengatur tanpa hamering/tanpa putaran 9
Anda bisa menyetelkan cara berfungsi dari perkakas listrik.
Petunjuk: Tukarkan cara berfungsi dari perkakas listrik hanya
jika perkakas listrik dalam penyetelan mati! Jika tidak,
perkakas listrik bisa menjadi rusak.
– Untuk menukar cara berfungsi, tekan knop pelepas kunci 8
dan putarkan sakelar pengatur tanpa hamering/tanpa
putaran 9 ke posisi yang dikehendaki, sampai jelas
terdengar bahwa sakelar terkunci.
Posisi untuk membor pakai hamering di
beton atau batu
Posisi untuk membor tanpa getaran di kayu,
logam, keramik dan bahan sintetik serta
untuk menyekrup.
Posisi Vario-Lock untuk menyetel
kedudukan pahat
Pada posisi ini sakelar pengatur tanpa
hamering/tanpa putaran 9 tidak mengunci.
Posisi untuk memahat
Menyetel arah putaran
Dengan omsakelar arah putaran 13 Anda bisa merubah arah
putaran dari perkakas listrik.
 Omsakelar arah putaran 13 hanya boleh digerakkan
selama perkakas listrik tidak berjalan.
Bosch Power Tools

Advertisement

Table of Contents
loading

This manual is also suitable for:

Professional gbh 3-28 dfr

Table of Contents