Cara Mengkloning Alamat Mac - Linksys EA2750 User Manual

N600
Table of Contents

Advertisement

1. Konfigurasikan router untuk menggunakan penerusan port bagi perangkat (lihat ''Cara
mengatur penerusan port untuk port tunggal" pada halaman 55). Catat nomor port yang
digunakan untuk perangkat.
2. Masukkan nama domain untuk jaringan Anda, diikuti titik dua dan nomor port. Menggunakan
kamera jaringan sebagai contoh, jika nama domain yang terdaftar dengan penyedia layanan
DDNS Anda adalah HappyBunny.linksysnet.com, dan kamera Internet Anda telah
dikonfigurasikan untuk menggunakan port 1024, Anda perlu memasukkan:
HappyBunny.linksysnet.com:1024

Cara mengkloning alamat MAC

Pada jaringan asal mana pun, setiap perangkat jaringan punya alamat MAC (Media Access Control)
yang unik. Beberapa ISP mendaftarkan alamat MAC dari perangkat (biasanya router atau komputer)
yang tersambung secara langsung ke modem. Jika alamat MAC komputer Anda terdaftar pada ISP
dan Anda tidak ingin mendaftarkan kembali alamat MAC tersebut, maka Anda dapat mengkloning
alamat tersebut (menugaskan alamat MAC perangkat Anda sebelumnya ke router yang baru). Jika
Anda ingin menggunakan alamat MAC dari router lama yang Anda gantikan dengan yang baru, Anda
perlu menentukan alamat MAC router lama, kemudian memasukkannya secara manual ke router yang
baru.
Note----- -Bagi banyak ISP yang menyediakan alamat IP dinamis secara otomatis, alamat MAC yang
tersimpan di modem akan diatur ulang setiap kali Anda mengatur ulang modem. Jika Anda
menginstal router ini untuk pertama kali, atur ulang modem Anda sebelum menyambungkan router ke
modem. Untuk mengatur ulang modem, putuskan daya selama sekitar satu menit, lalu sambungkan
daya kembali.
Untuk mengkloning alamat MAC dari komputer Anda:
1. Masuk ke Linksys Smart Wi-Fi. (Lihat ''Cara menyambungkan ke Linksys Smart Wi-Fi'' pada
halaman 9.)
2. Di dalam Pengaturan Router, klik Konektivitas. Halaman Konektivitas akan terbuka.
42

Hide quick links:

Advertisement

Table of Contents
loading

Table of Contents