Cara Meningkatkan Keamanan Menggunakan Firewall Bawaan - Linksys EA2750 User Manual

N600
Table of Contents

Advertisement

Cara meningkatkan keamanan menggunakan firewall bawaan

Secara default, pengaturan firewall pada router Anda bekerja dengan baik untuk sebagian besar
lingkungan rumah. Anda tidak perlu mengubahnya. Firewall SPI (Stateful Packet Inspection)
diaktifkan secara default, dan permintaan Internet anonim maupun permintaan IDENT difilter secara
default. Semua filter web dinonaktifkan, karena mengaktifkannya dapat menyebabkan masalah untuk
situs yang bergantung pada kontrol ActiveX, Java, atau cookie.
Jika Anda memutuskan untuk mengubah pengaturan firewall, masuk ke Linksys Smart Wi-Fi. (Lihat
''Cara menyambungkan ke Linksys Smart Wi-Fi'' pada halaman 9.) Di dalam Pengaturan Router, klik
Keamanan. Halaman Keamanan akan menampilkan tab Firewall.
Anda sekarang dapat mengubah pengaturan berikut:
Firewall
Perlindungan firewall SPI
Internet. Opsi ini diaktifkan secara default. Pengaturan ini dipisahkan menjadi opsi IPv6 dan
IPv4 agar masing-masing bisa ditangani secara terpisah.
Perhatian—Untuk membantu melindungi jaringan Anda, sebaiknya opsi ini tetap diaktifkan.
Pelaluan VPN
:
Pelaluan IPSec -- - IPSec (Internet Protocol Security) adalah seperangkat protokol yang
digunakan untuk mengimplementasikan pertukaran aman paket pada lapisan IP. Klien VPN
pada jaringan lokal dapat menetapkan tunnel VPN IPSec melalui router. Opsi ini diaktifkan
secara default.
Pelaluan PPTP -- - PPTP (Point-to-Point Tunneling Protocol) mengizinkan PPP (Point-to-Point
Protocol) untuk melakukan tunnel melalui jaringan IP. Klien VPN pada jaringan lokal dapat
menetapkan tunnel VPN PPTP melalui router. Opsi ini diaktifkan secara default.
Pelaluan L2TP -- - L2TP (Layer 2 Tunneling Protocol) memungkinkan sesi point-to-point
menggunakan Internet pada level Lapisan 2. Klien VPN pada jaringan lokal dapat menetapkan
tunnel VPN L2TP melalui router. Opsi ini diaktifkan secara default.
----- - Ini membantu melindungi jaringan lokal Anda dari ancaman di
37

Hide quick links:

Advertisement

Table of Contents
loading

Table of Contents