Download Print this page

Bosch Professional GTC 400 C Original Instructions Manual page 55

Hide thumbs Also See for Professional GTC 400 C:

Advertisement

Available languages
  • EN

Available languages

  • ENGLISH, page 1
perbedaan suhu yang ditunjukkan dapat sangat berbeda dari
yang sebenarnya.
Jika terdapat beberapa objek pengukuran dari material yang
berbeda atau struktur yang berbeda di area pengukuran,
nilai suhu yang ditampilkan hanya akurat pada objek yang
sesuai untuk emisivitas yang diatur. Untuk semua objek lain
(dengan emisivitas yang berbeda), perbedaan warna yang
ditampilkan dapat digunakan sebagai indikasi hubungan
suhu.
Petunjuk mengenai kondisi pengukuran
Permukaan yang sangat reflektif atau mengilau (misalnya
ubin atau logam yang mengilap) dapat sangat mendistorsi
atau memengaruhi hasil yang ditampilkan. Bila perlu, pasang
permukaan pengukuran dengan lakban hitam lebar sebagai
konduktor yang baik. Biarkan lakban menyesuaikan suhu di
permukaan secara singkat.
Pada permukaan yang memantul, pastikan sudut
pengukuran telah sesuai sehingga radiasi panas yang
dipantulkan dari objek lainnya tidak mendistorsi hasil.
Misalnya, saat mengukur vertikal dari depan, pantulan panas
tubuh sendiri yang terpancar dapat memengaruhi
pengukuran. Untuk permukaan datar, garis bentuk dan suhu
tubuh Anda dapat ditampilkan (nilai yang dipantulkan) yang
mana tidak sesuai dengan suhu sebenarnya dari permukaan
yang diukur (nilai yang dipancarkan atau nilai permukaan
sesungguhnya).
Pengukuran melalui material yang transparan (misalnya kaca
atau plastik transparan) pada dasarnya tidak dapat
dilakukan.
Jika kondisi pengukuran lebih stabil dan lebih baik, hasil
pengukuran dapat semakin tepat dan dapat diandalkan.
Dengan demikian, fluktuasi suhu yang kuat tidak hanya
relevan untuk kondisi lingkungan, melainkan fluktuasi suhu
yang kuat pada objek yang diukur juga dapat memengaruhi
keakuratan.
Pengukuran suhu inframerah dapat terganggu oleh asap,
uap/tingkat kelembapan udara atau udara yang berdebu.
Petunjuk untuk akurasi pengukuran yang lebih baik:
– Berdirilah sedekat mungkin dengan objek pengukuran
untuk meminimalkan faktor gangguan antara Anda dan
permukaan pengukuran.
– Alirkanlah udara di ruangan sebelum mengukur, terutama
bila udara kotor atau sangat lembap. Biarkan ruangan
dialiri udara untuk menyesuaikan suhu hingga ruangan
mencapai suhu normal.
Bosch Power Tools
Pengelompokan suhu menggunakan skala
Skala (g) ditampilkan di sisi kanan display. Nilai
di ujung atas dan bawah mengacu pada suhu
maksimal (f) atau suhu minimal (h) yang
ditangkap pada citra termal. 99,8 % dari total
piksel dinilai untuk skala. Pembagian warna ke
nilai suhu pada gambar dilakukan secara merata
(linier).
Dengan penggunaan warna yang berbeda, suhu
dapat ditetapkan dalam kedua nilai batas
tersebut. Suhu yang terletak tepat di antara nilai
maksimal dan minimal ditetapkan misalnya ke
rentang warna tengah skala.
Untuk menentukan suhu pada area yang spesifik, gerakkan
alat ukur sehingga tanda bidik dengan display suhu (k)
mengarah ke titik atau area yang diinginkan. Dalam
pengaturan otomatis, spektrum warna skala selalu dibagi ke
seluruh area pengukuran dalam suhu maksimal atau minimal
secara linier (= merata).
Alat ukur menampilkan semua suhu terukur dalam area
pengukuran dalam hubungannya satu sama lain. Jika, di
suatu area, misalnya dalam representasi warna, panas pada
rentang warna ditampilkan kebiru-biruan, hal tersebut
berarti bahwa area kebiruan tersebut termasuk dalam nilai
pengukuran yang lebih dingin di area pengukuran saat ini.
Namun, area ini mungkin masih berada dalam rentang suhu
yang mungkin dapat menyebabkan cedera. Oleh karena itu,
selalu perhatikan suhu yang ditampilkan pada skala atau
langsung ke tanda bidik.
Fungsi
Menyesuaikan tampilan warna
Tergantung pada situasi pengukuran, rentang warna yang
berbeda dapat mempermudah analisis citra termal dan
dapat menampilkan benda atau objek secara lebih jelas pada
display. Suhu yang diukur tidak terpengaruh oleh hal ini.
Hanya tampilan nilai warna yang akan berubah.
Untuk mengubah rentang warna, tetaplah berada di mode
pengukuran dan tekan tombol panah kanan (8) atau
kiri (12).
Tumpang tindih citra termal dan citra acuan
Untuk orientasi yang lebih baik (= penetapan ruang citra
termal yang ditampilkan), citra acuan visual juga dapat
diaktifkan pada rentang suhu seimbang.
Catatan: Tumpang tindih citra acuan dan citra termal
mencakup tepat pada jarak 0,55 m. Perbedaan jarak
terhadap objek pengukuran dapat menyebabkan
ketidaksesuaian antara citra acuan dan citra termal.
Ketidaksesuaian ini dapat diseimbangkan dengan GTC
Transfer Software.
Bahasa Indonesia | 55
1 609 92A 7CX | (27.01.2022)

Advertisement

loading